
loading...
Go Back
Elformula Intensive Acne Relief Facial Treatment MaskSebagai pemilik kulit yang mudah berjerawat, aku happy banget kalau ada produk yang oke buat mengatasi jerawat dan kemerahan. Baru-baru ini, aku nyobain masker dari Elformula yang namanya Intensive Acne Relief Facial Treatment Mask.-Masker ini spesial banget karena ditujukan buat kalian yang susah cari sheet mask yang nyaman dan gak gampang bikin jerawatan.-Kemasannya pouch sekali pakai, warnanya putih. Aku suka banget sama desainnya yang minimalis.-Sheetnya lumayan tebal tapi nyaman banget pas dipakai, gak gampang melorot. Ukuran sheetnya pas di wajahku, tapi bagian bibir sedikit kebesaran dan agak susah ngepasinnya.-Masker ini gak ada wangi aneh-aneh, hampir gak ada wanginya malah. Tekstur essencenya ringan banget, gak berat sama sekali. Di dalam pouchnya juga gak nyisa banyak essence.-Pas aku pakai sheet mask ini, rasanya adem banget di kulit, aku betah pakainya. Aku ada beberapa spot kemerahan di pipi, setelah aku pakai masker ini, kemerahannya jadi lumayan membaik. Essencenya sama sekali gak berat di kulit, cepat menyerap, dan memberikan hidrasi yang oke di kulitku.-Sejauh ini, aku suka dengan performa masker ini di kulitku. Kalau kalian tertarik coba, kalian bisa kunjungi @elformula.id untuk info lebih lanjut.-Ada yang pernah coba masker ini?? Share pengalaman kalian di kolom komentar ya.
Advertisement