Fashion

Wear Good, Do Good With “Purpose” By Pomelo

by Puitika Pamora on 05 Jul, 2018
Community Manager

Dewasa ini semakin banyak orang yang peduli lingkungan dengan memilih produk-produk ramah lingkungan. Tak heran banyak produsen yang juga mulai peduli dan berinovasi untuk menciptakan produk-produk ramah lingkungan sebagai wujud peduli pada bumi.
Kepedulian ini juga ditunjukkan oleh Pomelo yang hadir dengan kampanye bertajuk “Purpose” melalui serangkaian koleksi berkualitas dan berbahan ramah lingkungan sebagai upaya untuk mewujudkan perubahan dalam industri fast-fashion. Visi dari koleksi ini adalah untuk membantu menyebar wawasan akan pentingnya menjaga kelestarian serta ekosistem bumi sehingga besar harapan dapat menciptakan masa depan yang lebih baik untuk bumi, jika bumi lestari akan berdampak juga pada kehidupan manusia yang lebih baik. Saat ini koleksi Purpose sudah tersedia di website dan aplikasi Pomelo.
Pomelo bermitra dengan Better Cotton Iniative (BCI), sebuah organisasi non-profit yang berupaya menjadikan kapas organik komoditas utama, seluruh koleksi Purpose ini terbuat dari bahan katun organik. Koleksi kapsul yang terdiri dari 12 pilihan gaya ini dirancang dengan desain kasual yang dapat digunakan sehari-hari mulai dari Rp 259,000.
Aksen denim kental terlihat dalam koleksi Purpose ini, seperti Purpose Love Abstract Motifs Wrap Kimono yang merupakan outerwear bergaya kimono dengan aksen denim yang dilengkapi detail unik.
Selain itu untuk kamu yang suka dengan look yang simpel dan manis juga ada Purpose Love Tee dan Purpose Mini Abstract Face Dress.
Mau tampil edgy atau casual saat weekend? Untuk kamu penggemar jaket denim, dalam koleksinya ini Pomelo juga melansir Purpose Change Buttonless Denim Jacket yang cocok untuk menunjang style kamu.
Melalui koleksi Purpose ini, kamu bisa tampil stylish dengan bahan-bahan ramah lingkungan sekaligus beramal karena Pomelo juga bekerja sama dengan beberapa badan penghimpun donasi yang tersedia di beberapa lokasi di Indonesia. Kamu dapat mendonasikan pakaian yang sudah tidak terpakai serta mendapatkan layanan pick-up gratis untuk setiap pembelian item pada Purpose Collection. Setiap item akan memiliki kode QR pada tag-nya yang dapat di scan untuk langsung memesan waktu dan lokasi penjemputan pakaian. Informasi selengkapnya mengenai cara melakukan donasi dapat diakses melalui website atau aplikasi Pomelo di sini
Pomelo Fast-fashion brand yang berasal dari Bangkok ini juga memiliki new arrivals yang dilansir 3x setiap minggunya. Pomelo sendiri memiliki layanan gratis pengiriman di order pertama, dengan garansi 365 hari pengembalian serta metode pembayaran di tempat yang sangat memudahkan pelanggannya. Pomelo tersedia di iOS dan Android dengan penawaran diskon 15% off di order pertama khusus pengguna Pomelo App.