Beauty

4 Easy Steps To Apply Blush

by Cynda Adissa Lianita on 02 Jun, 2016
Content Writer

Sumber foto: gabytann
Kesuksesan dalam mengaplikasikan makeup yang sempurna adalah dengan memahami struktur wajahmu sendiri. Struktur tulang pada wajah bisa membantumu menciptakan ilusi dengan makeup. Salah satunya kamu bisa menggunakan blusher, tentu saja caranya sangat mudah. 
ClozetteCrew akan memberikan tips dan trik cara mengaplikasikan blusher dalam empat langkah mudah. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.
1. Bercermin dan tersenyum. Cobalah untuk tersenyum di depan kaca. Kamu akan melihat bulatan kecil di bawah mata yang biasa disebut dengan ‘apple of cheek’. Mulai aplikasikan blusher pada bagian ini. blusher juga membuat wajah tampak merona dan tidak terlihat pucat. 
Sumber foto: sheknows.com
2. Pulaskan blusher dengan gerakan memutar. Jangan lupa untuk sedikit ‘mengetuk’ brush sebelum dipulas ke wajah untuk membuang blusher berlebih di kuas. Psst.. jangan sampai blusher berlebih ini malah membuat kamu terlihat menor ya, Clozetters.
3. Relaxing your face. Pada tahap ini kamu bisa berhenti untuk tersenyum dan pulaskan blusher dengan gerakan ke atas dan kebawah yang searah dengan tulang pipi.
Sumber foto: mycitygossip.com
4. Agar terlihat tampak lebih muda, kamu juga bisa mengaplikasikan blusher di bagian dahi, bawah hidung, dan di atas dagu. Mudah bukan? Sekarang, teknik makeup-mu semakin lengkap dengan hasil lebih sempurna.