Lifestyle

Cara Terbaik Untuk Berhemat Sembari Menikmati Hobi

by Viena Rissanty on 05 Mar, 2022
Community Executive

Sumber foto: Clozette Ambassador Steviiewong
Setiap orang khususnya kalangan muda memiliki hobi tersendiri yang dijalankan secara bersamaan saat mengejar cita-cita. Merupakan bagian dari ‘Me Time’, menjalankan hobi memiliki banyak manfaat, terlebih pada masa pandemi. Dengan melakukan hobi, kamu dapat menjaga kesehatan mental, melatih pikiran tetap fokus, dan melepas rasa penat.
Terkadang menjalankan cita-cita sekaligus hobi tidak sesuai dengan keinginan karena terkendala pada waktu dan finansial. Nyatanya, mengatur keuangan bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan, sering kali terjadi overspending untuk memenuhi semuanya.
Terdapat lima tips untuk menyiasati hal tersebut agar dapat berjalan secara bersamaan. Pertama, kamu harus membuat perkiraan anggaran dana untuk kebutuhan pokok dan hobi agar danamu tidak tercampur. Kedua, sebelum membeli barang kamu dapat mencari informasi terlebih dahulu agar tidak terjadi double spending. Ketiga, hindari pembelian barang secara impulsif karena dapat mengganggu sistem dana yang telah direncanakan. Jadi kamu harus bisa menentukan skala prioritasmu. Sebaiknya kamu tetap membeli barang sesuai dengan rencana dan anggaran yang telah disiapkan. Keempat, kamu dapat berhemat dengan pilihan diskon.
Terakhir, gunakan aplikasi keuangan digital agar lebih mudah dan praktis dalam mengelola keuangan. Memahami keinginan dan kebutuhan kalangan muda, Bank Jago memperkenalkan aplikasi Jago dengan fitur andalannya Kantong Jago. Aplikasi Jago menawarkan banyak solusi pengelolaan finansial di dalam satu wadah yang dirancang secara personal. Aplikasi Jago ingin memberikan pengalaman baru bagi konsumennya dalam menikmati solusi keuangan digital dengan prinsip customer centric.
Kantong Bersama memudahkan kamu dalam mengumpulkan uang, setiap anggota bisa transfer ke Kantong yang memiliki nomor rekening unik. Keunggulan lainnya, kamu tak perlu khawatir akan transparansi dalam mengelola uang. Kantong bersama secara otomatis akan mencatat pengelolaan uang, seperti “siapa yang sudah membayar” atau “siapa yang belum membayar” dan dapat dilihat oleh setiap anggota.
Sebagai contoh penggunaan, kamu dapat berkolaborasi bersama sahabat. Bagi yang hobi jalan-jalan, misalnya, girls/boys trip tentu sangat menyenangkan dan menjadi impian dalam pertemanan. Untuk mewujudkan hal tersebut pastinya kamu perlu dukungan dana. Kamu dapat mengajak sahabat untuk nabung bersama dengan membuat Kantong Travel. Kantong Bersama juga dapat digunakan sebagai tabungan dan pembayaran biaya tertentu yang sifatnya untuk berbagi, seperti berlangganan video/media streaming service, dan lainnya.
Bagaimana menurut kalian?
Tentunya sangat menarik ya, Clozetters. Kini kamu dapat mengumpulkan uang secara bersama, seperti mengelola usaha, patungan kado dan mengumpulkan uang arisan dengan nyaman dari mana pun.
Yuk, download aplikasi Jago sekarang, dan nikmati kemudahan bertransaksi dan mengelola keuangan sesuai kebutuhan kamu!

More From Lifestyle
Unkai Terrace: Sensasi Berada di Lautan Awan
17 Apr, 2024
Lifestyle , Travel
Coba yang Beda: Sauna di Tokyo!
15 Apr, 2024
Lifestyle , Travel
Coba yang Beda: Sauna di Tokyo!
15 Apr, 2024
Lifestyle , Travel