Lifestyle

Hansaplast Luncurkan Produk Terbaru Untuk Rawat Bekas Luka

by Viena Rissanty on 14 Mar, 2022
Community Executive

Sumber foto: @bungajelita66
Hansaplast merupakan produk pertolongan utama, khususnya untuk merawat luka yang telah menemani perjalanan kita selama 100 tahun. Banyak sekali varian produk yang telah diluncurkan Hansaplast untuk memenuhi kebutuhanmu. Tak hanya untuk merawat luka, Handsaplast juga memiliki produk yang dapat megatasi sakit punggung, melegakan otot, dan menurunkan demam pada anak. Sebagai produk yang bisa menjadi andalan setiap keluarga, Handsaplast merupakan brand no. 1 di Eropa Barat dan di 17 negara seluruh dunia termasuk Indonesia.
Terus ingin memberikan yang terbaik untuk pelanggannya Hansaplast meluncurkan inovasi terbaru, yaitu Hansaplast Plester Bekas Luka. Jika biasanya kamu hanya menggunakannya saat luka, kini kamu dapat merawat bekas luka dengan Hansaplast yang merupakan plester transparan. Terbuat dari polyurethane, Hansaplast Plester Bekas Luka terbukti secara klinis membantu menyamarkan, mencerahkan dan menghaluskan tampilan bekas luka dalam 8 minggu pemakaian. Kamu bisa merasakan hasil pertamanya setelah 3-4 minggu pemakaian.
“Hansaplast Plester Bekas Luka dirancang untuk membangun penghalang semi-oklusif yang meningkatkan hidrasi jaringan parut. Plester ini dapat meningkatkan suhu di jaringan parut, membantu mengaktifkan proses regenerasi kulit, dan mendukung pembentukan ulang bekas luka. Bekas luka menjadi lebih rata, lebih cerah dan lebih halus.”, tutur Brand Manager Hansaplast Alanna Alia Hannantyas.
Bersaman dengan peluncuran produk terbarunya, Hansaplast memperkenalkan kampanye #SetiapLukaPunya. Hansaplast mengajak para perempuan khususnya ibu untuk membangun kasih sayang bersama support system-nya. Kampanye ini bertujuan untuk menghilangkan stigma mengenai operasi caesar, yang seringkali berujung kepada mom-shaming.
“Mom-shaming tidak selalu hadir dalam bentuk komentar yang tidak menyenangkan, namun seringkali juga dari pertanyaan yang tidak sengaja telah menghakimi pilihan seorang ibu seperti mengapa tidak bisa bersalin secara alami? Padahal, seorang ibu baru justru sedang sangat membutuhkan dukungan dari support system mereka dalam menjalani fase baru kehidupannya.”, jelas Psikolog Grace Eugenia Sameve, M.A, M.Psi menjelaskan.
Jadi saat ini kamu tak perlu lagi pusing merawat luka dan dapat meminimalisir tampilan bekas luka. Yuk, dapatkan Hansaplast Plester Bekas Luka di sini.

More From Lifestyle
Unkai Terrace: Sensasi Berada di Lautan Awan
17 Apr, 2024
Lifestyle , Travel
Coba yang Beda: Sauna di Tokyo!
15 Apr, 2024
Lifestyle , Travel
Coba yang Beda: Sauna di Tokyo!
15 Apr, 2024
Lifestyle , Travel