Beauty

Rawat Kulit Tubuh Dengan Skincare Berbahan Green Tea

by Viena Rissanty on 09 Jul, 2019
Community Executive

Sumber foto: Clozetter Giselavi
Hidangan berbahan dasar green tea memang sudah tak asing lagi. Saat ini kamu bisa menemukan dengan mudah hidangan pembuka hingga penutup yang diolah dengan green tea. Selain memiliki berbagai macam manfaat bagi kesehatan tubuh, seperti sumber antioksidan, meningkatkan fungsi otak, dan menurunkan resiko kanker, green tea juga memiliki segudang manfat bagi kesehatan kulit. Dapat mengatasi masalah jerawat dan kulit kering, berikut produk perawatan tubuh dan wajah berbahan dasar green tea yang dapat kamu temui dengan mudah di Indonesia.
Sensatia Botanical – Green Tea & Tamarind Facial Cleanser
Merupakan sebuah perusahaan yang didirikan di Bali, Sensatia Botanical menyediakan skincare berbahan dasar green tea, salah satunya Green Tea & Tamarind Facial Cleanser. Sabun wajah yang tentunya memiliki kandungan green tea ini dilengkapi dengan tamarind (asam jawa), dan ekstrak belimbing untuk membersihkan kotoran agar wajah tetap sehat dan cerah.
Neogen Dermatology - Bio Peel Gauze Peeling Green Tea
Setelah terpapar radikal bebas dalam perjalanan, kini saatnya merawat kulit wajah dengan mengangkat sel kulit mati. Neogen Dermatology - Bio Peel Gauze Peeling Green Tea bisa menjadi pilihmu. Mudah untuk digunakan, kamu hanya perlu memijat lembut wajah dengan pad yang telah tersedia pada kemasan Neogen Dermatology - Bio Peel Gauze Peeling Green Tea.
Innisfree – Green Tea Series
Setelah mengeksfoliasi kulit, wajahmu tentu membutuhkan perawatan yang bersifat menenangkan. Innisfree menyediakan rangkaian produk berbahan dasar green tea, diantaranya adalah Green Tea Serum, Green Tea Balancing Lotion, dan Green Tea Seed Cream.
The Body Shop – Fuji Green Tea
Seperti yang sudah diketahui, The Body Shop selalu menciptakan produk berbahan dasar tumbuhan, sehingga aman untuk digunakan bagi orang-orang yang menjalankan pola hidup vegetarian. The Body Shop memiliki rangkaian produk berbahan dasar green tea, mulai dari shampoo hingga cologne. Wah, lengkap sekali ya, Clozetters.