Lifestyle

Shimano Bicycle Museum: Surganya Pecinta Sepeda

by Annisa Muthia on 05 May, 2024
Sr. Content Executive

Sumber foto: bikemuse.jp

Bagi pesepeda, nama Shimano pasti udah nggak asing. Banyak banget sepeda yang menggunakan komponen dari brand asal Sakai, Osaka, ini. Shimano juga digadang-gadang sebagai salah satu produsen groupset (seperangkat komponen sepeda yang mencakup rantai, crankset, cassette, dan lainnya) terbesar dan paling terkenal. Dilansir dari braderian.id yang merupakan media sepeda dan gaya hidup, banyak banget pesepeda tanah air pro-Shimano, yang artinya suka banget sama performa brand ini setelah mencobanya. Kamu salah satunya bukan, Clozetters?

 

Nah, kalau Clozetters berkunjung ke Jepang kelak, pastiin buat mampir ke Shimano Bicycle Museum, satu-satunya museum khusus sepeda di Jepang. Ada kurang lebih 300 sepeda yang dipamerkan di sini, mulai dari yang paling tua, sampai yang paling terkini dan digunakan di Olimpiade. Clozetters juga bisa liat langsung mekanisme sepeda, nonton sejarag sepeda, bahkan ikutan berbagai event-nya. Udah kayak “perpustakaan” sepeda yang lengkap nawarin experience juga!

 

Sumber foto: bikemuse.jp

Taman Sepeda Ramah Anak

 

Serunya lagi, Shimano Bicycle Museum juga punya Daisan Park Bicycle Square, di mana Clozetters bisa cobain langsung berbagai sepeda klasik yang merupakan replika dari berbagai penjuru dunia. Psst, sepeda buat anak-anak juga ada, loh! Si Kecil pasti betah main di sini.

 

Cara ke Shimano Bicycle Museum

 

Museum ini terletak di 2-2-1, Minamikoyo-cho, Sakai-ku, Sakai City, Osaka 590-0073. Bisa banget diakses menggunakan kereta Nankai Koya Line, lalu turun di Stasiun Sakaihigashi. Dari sini, kamu tinggal cari Northwest Gate lalu jalan kaki 5 menit sampai ke museum.

 

Sumber foto: bikemuse.jp

Gimana, Clozetters? Tertarik mampir ke Shimano Bicycle Museum? Sebelum berkunjung, cek info lengkapnya melalui website mereka, ya!