Lifestyle

Ternyata Nabung Emas Di Pegadaian Semudah Ini, Lho!

by Annisa Muthia on 18 Jun, 2021
Community Executive

Sumber foto: Clozetter ChacaAtmika

Muda dan produktif mungkin menjadi dua kata yang menggambarkan dirimu saat ini. Energi yang masih berlimpah, waktu yang cukup untuk mengerjakan banyak hal, serta kesempatan untuk terus menggali potensi diri membuatmu semangat menjalani hari. Akan tetapi, tak ada yang mampu menebak apa yang akan terjadi di tahun-tahun mendatang. Kondisi dan situasi seperti apa yang akan dihadapi, juga kemampuan diri dan kesempatan yang mungkin tak lagi sama.

 

Oleh karena itu, investasi menjadi salah satu hal terpenting untuk mempersiapkan dirimu di masa yang akan datang. Kamu bisa melakukan investasi sedini mungkin, guna menyiasati kebutuhan-kebutuhan yang tak terduga. Jika ragu dan masih bingung dalam memilih instrumen, kamu bisa mencoba investasi emas yang minim resiko. Meskipun bisa naik dan turun, harga emas cenderung naik dalam jangka waktu yang panjang. Hal tersebut menjadikan emas sebagai investasi yang cocok untuk dinikmati di hari tua agar nilai uangmu terjaga dari inflasi.

 

Saat ini, mungkin timbul pertanyaan di dalam benakmu: bukankah emas harus disimpan dalam bentuk fisik? Bagaimana jika saya tak punya tempat menyimpanan yang aman untuk menabung emas? Worry not, Clozetters, kini kamu bisa menabung emas melalui Pegadaian. Pasalnya, BUMN yang bergerak di sektor keuangan ini semakin dekat dengan millennials dan menghadirkan Tabungan Emas Pegadaian yang bisa kamu akses melalui aplikasi Pegadaian Digital. Praktis dan mudah, kamu bisa menabung emas dan bertransaksi online dari rumah saja. Penasaran bagaimana caranya? Yuk, simak selanjutnya melalui ulasan berikut.

Membuka Rekening Tabungan Emas Pegadaian

 

Guna membeli dan memantau harga emas, kamu perlu membuka rekening Tabungan Emas Pegadaian terlebih dahulu. Caranya cukup sederhana. Unduh aplikasi Pegadaian Digital yang tersedia di Playstore dan Appstore, lalu registrasikan dirimu dengan mengisi data diri. Kamu bisa memilih cabang Pegadaian terdekat dari rumahmu sebagai lokasi pembukaan rekening.

 

Pembelian Emas

 

Seperti transaksi digital lainnya, kamu bisa pilih metode pembayaran yang tersedia di aplikasi untuk membeli saldo emas pertamamu. Setoran awal yang dibutuhkan ialah Rp 50,000,- yang langsung dikonversi menjadi berat emas pada hari itu. Ketika membuka rekening, kamu akan mendapat gratis biaya titipan di tahun pertama sebesar Rp 30,000,-.

 

Memantau Jumlah Tabungan Emas

 

Pada aplikasi Pegadaian Digital, kamu bisa melihat grafik harga emas dalam satu minggu. Sehingga, kamu bisa tahu kapan waktu yang tepat untuk membeli emas dan menjual emasmu.

Transaksi Layaknya Mobile Banking

 

Tak hanya menabung, kamu bisa mencoba kemudahan transaksi seperti transfer ke Rekening Tabungan Emas lain, menjual, menggadaikan, atau bahkan mencetak menjadi emas batangan bersertifikat jika emas kamu sudah mencapai 1 gram. Pastikan saja kamu sudah meng-upgrade menjadi Akun Premium dan sisa saldo yang mengendap minimal 0,1 gram.

 

Menariknya lagi, tabungan emasmu bisa menjadi jaminan pembiayaan Haji di Pegadaian jika kamu mengajukannya melalui aplikasi Pegadaian Digital. Tak hanya itu, tabungan emasmu juga bisa menjadi jaminan untuk mencicil perhiasan di toko emas yang sudah bekerja sama dengan Pegadaian, lho.

 

Bagaimana, Clozetters? Tertarik berinvestasi emas dengan seluruh kemudahan di atas? Kamu bisa coba aplikasi Pegadaian Digital dan menabung emas mulai hari ini. Jika mengalami kendala, kamu bisa mengunjungi cabang Pegadaian terdekat untuk informasi lebih lanjut. Selamat berinvestasi, Clozetters!

More From Lifestyle
Unkai Terrace: Sensasi Berada di Lautan Awan
17 Apr, 2024
Lifestyle , Travel
Coba yang Beda: Sauna di Tokyo!
15 Apr, 2024
Lifestyle , Travel
Coba yang Beda: Sauna di Tokyo!
15 Apr, 2024
Lifestyle , Travel