Beauty

Tips And Trick: Outstanding Grey Hair

by Cynda Adissa Lianita on 27 Apr, 2016
Content Writer

Sumber foto: jenniferbachdim
This article is in partnership with Orami by bilna
Dulu, rambut abu-abu adalah momok. Para orang tua atau anak-anak muda yang rambutnya memutih secara prematur melakukan berbagai cara menghilangkan uban, salah satunya mengecat rambut menjadi hitam, cokelat, dan sebagainya agar selalu tampak muda. 
Pertengahan 2015, grey hair trend muncul di kalangan pencinta beauty dan fashion sampai ada hashtag #grannyhair di media sosial. Para selebriti muda seperti Lady Gaga, Rihanna, dan generasi millennial di berbagai penjuru dunia juga berpartisipasi dalam tren ini. Bahkan, gaya rambut Ariel Noah tahun 2014 sudah mendahului tren ini, disusul oleh Zayn Malik setahun kemudian. 
Tertarik tampil beda dengan gaya rambut terbaru berwarna abu-abu? Sebelum melakukan perubahan drastis pada warna rambut Anda, pertimbangkan dulu hal-hal berikut ini.

Pilih nuansa abu-abu yang cocok dengan tone kulit Anda 

Sumber Foto: xonyxgirlx
Warna rambut abu-abu memiliki banyak nuansa, mulai dari platinum grey, violet, sampai abu-abu gelap. Untuk menentukan mana yang cocok dengan warna kulitmu, cek warna nadimu, Clozetters. Jika warnanya biru atau ungu, berarti tone kulitmu dingin (cool), sedangkan warna hijau atau kuning menunjukkan bahwa kulitmu memiliki tone hangat (warm). tone kulit yang dingin cocok dengan warna muda, sedangkan tone hangat lebih baik memakai warna yang cenderung gelap. Jika kamu berkulit putih atau cerah, sebaiknya pilih warna cat rambut abu-abu gelap agar penampilanmu tak makin pucat. 

Pastikan rambut dalam kondisi terbaik 

Proses mewarnai rambut bisa membuat rambut rusak. Kamu bisa meminimalisir kerusakan dengan memastikan rambutmu kuat dan sehat sebelum diwarnai. Lakukan deep conditioning treatment 1-2 minggu sebelum mengecat rambut. Kemudian, biarkan rambut tidak dikeramas selama minimal 48 jam sebelum pewarnaan. Tujuannya agar minyak alami rambut keluar, sehingga bisa melindungi rambut dari peroxide, zat keras yang terdapat dalam pewarna rambut.

Serahkan kepada penata rambut profesional

Sumber foto: edmdroid.com
Sebaiknya kamu tidak mengecat rambut sendiri di rumah. Proses yang meliputi bleaching, toning, dan dyeing ini membutuhkan waktu lama. Apa lagi rambut orang Indonesia dominan berwarna gelap sehingga proses mengubah warna rambut menjadi terang akan lebih lama dan intens dibanding orang-orang yang warna asli rambutnya pirang. Dengan pergi ke salon, hair stylist bisa memonitor dan melindungi rambutmu di setiap proses. Kalau tak ingin terlalu menjadi pusat perhatian, kamu bisa meminta warna perak sebagai highlight, bukan untuk warna rambut secara keseluruhan. 

Perawatan rambut setelah pengecatan

Sumber foto: makeuptutorials.com
Warna cat rambut perak mudah luntur. Kamu butuh ke salon untuk mewarnai akar rambut setiap 6-8 minggu sekali atau ketika rambut mulai tumbuh dari akarnya. Agar rambut tetap berkilau dan untuk melindunginya, gunakan sampo dan kondisioner khusus untuk rambut diwarnai yang mengandung bahan pelindung dari sinar matahari. Hindari menggunakan clarifying shampoo atau produk rambut berbahan sulphate karena mengandung garam yang menyebabkan rambut kehilangan kelembapan.

Menata rambut setelah pewarnaan

Sumber foto: smallnhot.com
Kurangi styling rambut yang menggunakan energi panas (misalnya memakai hair dryer, catokan, curling wand) karena bisa memudarkan warna rambut. Alternatifnya, keringkan rambut secara alami setelah keramas dan tata dengan kepang atau ikat. Jika kamu harus menata rambut dengan pemanas, jangan lupa menyemprotkan produk pelindung rambut dari panas dulu sebelumya. 

Mengembalikan warna rambut

Perubahan warna rambut secara drastis menjadi abu-abu bisa menyulitkan kamu mengembalikannya menjadi warna gelap. Warna rambut baru harus lebih sering di-touch up karena akan jauh lebih cepat luntur gara-gara batang rambut sudah keropos. Prosesnya memakan waktu, tapi bukan berarti tak mungkin. Batang rambut Anda bisa diwarnai lebih gelap dalam beberapa kali kunjungan ke salon. hair stylist akan menambahkan dimensi demi dimensi warna hingga kamu memperoleh kembali warna rambut asli.