Beauty

Yuk, Tebar Kebaikan Bersama The Body Shop Green Ramadan!

by Tirza Kanya Bestari on 10 Apr, 2022
Community Executive

Yay! Hari Raya Idul Fitri sudah dekat, Clozetters. The Body Shop Indonesia hadir dengan sebuah kampanye bertajuk Share More Kindness with The Body Shop Green Ramadan, kampanye yang mengajak kita menyebarkan pesan untuk terus berbagi kebaikan bagi orang tercinta, sesama dan juga semesta. Kondisi pandemi saat ini secara perlahan semakin membaik, maka kesempatan mudik dan bertemu langsung dengan keluarga tercinta bisa terwujud. Di samping kehadiran, buah tangan juga menjadi hal penting yang ditunggu-tunggu, kan? Hantaran (gift) selalu menyertai kehadiran kita di momen besar kumpul dengan keluarga di Hari Raya. 
Brand yang dikenal dengan sustainability-nya ini hadir dengan berbagai pilihan gift yang lebih personal dalam paket Create Your Own Gift, yang dikemas dari bahan yang bisa dipakai berulang, juga tentunya produk-produk yang terbuat bahan dasar dan kemasan yang sustainable. Clozetters juga diajak untuk bersama-sama membangun Green Library di Makassar, Kupang dan Lombok agar semakin banyak anak Indonesia yang mendapatkan akses membaca buku dan meningkatkan literasi. Perpustakaan ini dilengkapi dengan recycled furniture yang berasal dari kemasan kosong yang konsumen The Body Shop kembalikan melalui program Bring Back Our Bottles dalam kerangka kampanye #KerenTanpaNyampah.

Koleksi gift The Body Shop Green Ramadan tersedia mulai dari harga Rp. 79.000 hingga Rp. 1.239.000. Clozetters bisa mendapatkannya di store terdekat, melalui whatsapp, situs ini, dan juga mobile app. Kartu ucapannya juga tak kalah special lho, Clozetters. Di dalam kartu ucapannya terdapat bibit tanaman di sehingga bisa ditanam sehingga tidak ada kemasan yang terbuang menjadi sampah. Gift dan kartu ucapan yang ramah lingkungan ini dipersembahkan sebagai bagian dari usaha mengurangi sampah plastik sekali pakai, terutama dalam konteks volume sampah plastik yang dihasilkan selama bulan Ramadan yang jumlahnya meningkat setiap tahunnya. 
Menanggapi inisiatif The Body Shop dalam menghadirkan gift yang sustainable, Iqbaal Ramadhan, seorang Aktor, Musisi, dan Mahasiswa mengaku bahwa Ramadan selalu memiliki makna spesial baginya. Iqbal mengaku kagum dengan konsistens The Body Shop dalam melakukan inisiatif yang ramah lingkungan dan bagaimana tetap menjaga keselarasan dengan semesta melalui produk-produknya. 

Menyoal berbagi kepada sesama, sesi talk show kali ini juga membahas lebih dalam mengenai kemitraan Body Shop dengan Taman Bacaan Pelangi untuk menjalankan program peningkatan literasi dan kepedulian kehidupan yang berkelanjutan sejak dini pada anak, serta pembangunan perpustakaan yang mengusung konsep Green Library di Makassar, Lombok, dan Kupang. Program ini berlangsung mulai dari 24 Maret hingga 18 Mei 2022. Clozetters dapat berpartisipasi dengan melakukan donasi di kasir pada gerai The Body Shop, melalui official website, dan juga mobile apps. Dukungan juga bisa dilakukan dengan mengembalikan kemasan botol bekas Clozetters di semua store.