Beauty

10 Brand Kuteks Halal Yang 'Ramah' Untuk Perempuan Muslim

by Cynda Adissa Lianita on 28 Mar, 2018
Community Executive

Sumber foto:
Beberapa tahun terakhir fesyen hijab semakin banyak diminati. Apalagi jika melihat daya beli para perempuan urban terhadap produk-produk fesyen hijab. Hal ini juga dipengaruhi oleh jumlah penduduk muslim di Indonesia menjadi mayoritas dibandingkan dengan penduduk yang memeluk agama lain. Tidak hanya para penggiat fesyen, ternyata beberapa brand kecantikan juga membuat pengembangan revolusioner terhadap produk kuteks. 
Berbeda dengan kuteks biasa, formula kuteks yang diklaim ‘halal’ ini adalah air dan udara permeabel. Singkatnya, kuteks ini dapat ditembus oleh partikel kecil, sehingga air pun dapat terserap oleh kuteks dan menjangkau permukaan kuku.
Ada 10 brand yang meluncurkan produk kuteks halal. Yuk, simak selengkapnya berikut ini.
1. Inglot Breathable Nail Enamel
Brand yang satu ini telah resmi hadir di Indonesia. Inglot menjadi populer dikalangan perempuan muslim sejak peluncuran pertamanya dengan formula yang halal pada tahun 2013. 
2. The Orly Breathable Treatment + Color 
Teknologi oksigen canggih serta kandungan argan oil pada produk Orly memberikan hidrasi ekstra pada kuku. Orly juga merilis warna khusus pada produk kuteks halalnya sebagai wujud kolaborasi dengan perempuan Muslim. 
3. Nailberry L’oxygéné – Breathable Nail Polis
Koleksi kuteks halal dari Nailberry L’Oxygéné tidak hanya membuat kuku breathable atau dapat tertembus air dan udara tapi memberikan tampilan seru dan fancy pada kuku. Tidak heran jika Nailberry L’Oxygéné memenangkan penghargaan sebagai kuteks breathable yang tidak mengandung racun atau zat berbahaya.
4. Love Your Nails Ch2olor Complex
Produk 786 Cosmetics Nail Polish dibuat secara khusus untuk komunitas muslim. Kuteks dari 786 Cosmetics ini tidak mengandung alkohol atau zat yang berasal dari hewan. Selain itu, formulanya memudahkan air untuk meresap ke lapisan hingga menyentuh permukaan kuku.
6. Tuesday in Love Non-Peelable Nail Polish
Tuesday in Love’s polishes telah memiliki sertifikasi vegan, halal, dan cruelty free atau bebas dari tindakan percobaan pada hewan. Produk ini hadir dengan hasil akhir glossy dan matte yang mengagumkan.
7. Maya Cosmetics Breathable Nail Lacquer
Produk Maya Cosmetics Breathable Nail Lacquer mengandung formula yang dapat meresap air dan udara. Produk yang berasal dari USA ini juga telah mendapatkan sertifikasi vegan, cruelty free. 
8. Amara Breathe Easy Nail Polish 
Amara Breathe Easy Nail Polish ini dapat menyerap udara dan air. Sifatnya yang air dan udara permeabel ini menjadikannya sebagai kuteks halal dan dapat digunakan oleh para perempuan muslim ketika berwudu. 
9. Vivre Breathable Nail Lacquer Formula
Vivre Breathable Nail Lacquer memberikan nutrisi pada kuku sehingga kukumu tetap terawat meski tertutup kuteks. Formulanya juga memudahkan molekul atau partikel air dan udara untuk meresap. Selain itu, Vivre Breathable Nail Lacquer juga telah mendapatkan sertifikasi halal, vegan, cruelty free, paraben free, non-GMO, dan diproduksi di USA.
10. LENA Breathable Nail Lacquer
Formula LENA Breathable Nail Lacquer menggunakan polimer khusus yang memungkinkan oksigen dan air untuk meresap. Produk ini juga telah melewati tes laboratorium. LENA Breathable Nail Lacquer hadir dengan warna-warna vibrant (lebih dari 130 pilihan warna, tahan lama, dan cepat kering. Kuteks breathable dari LENA diproduksi di UK.