Beauty

Beautyblender Hadirkan Spons Makeup Yang Dapat Berubah Warna

by Annisa Muthia on 17 Nov, 2021
Community Executive

Sumber foto: Instagram @beautyblenderid

Nama Beautyblender pasti sudah tak asing di telinga para pecinta makeup. Dikenal dengan produk sponsnya yang berhasil mencuri hati banyak orang, Beautyblender terus berinovasi untuk menghadirkan makeup tools yang tak kalah fungsional. Tepat akhir Januari 2020 lalu, brand ini kembali meluncurkan spons dengan keunikan baru, yakni Beautyblender WAVE Shadeshifter. Berbeda dengan produk-produk Beautyblender sebelumnya, spons makeup ini dapat berubah warna setelah dibasahi dengan air hangat dan kembali ke warna asal setelah dibasahi air dingin.

 

“Beautyblender WAVE ShadeShifter diluncurkan sebagai pengingat agar para pengguna membasahi spons terlebih dahulu sebelum memakainya untuk mendapatkan hasil makeup yang lebih maksimal. Diluncurkan dengan warna lilac, spons ini dapat berubah warna menjadi powder blue setelah dibasahi air hangat,” tutur Revata Pingkan, perwakilan dari PT Duta Pesona Jaya, distributor eksklusif Beautyblender di Indonesia, sembari memperlihatkan perubahan warna tersebut.

Berubahnya warna dari spons limited edition ini tak lepas dari teknologi aqua-activated yang mampu menyerap air dengan baik dan temperature-activated yang dapat memicu perubahan warna. Setelah dibasahi, spons ini akan menjadi lebih lembut dan mengembang 2x lebih besar daripada sebelumnya, sehingga lebih maksimal untuk meratakan makeup. Sebelum mengaplikasikan pada wajah, pastikan juga kamu memerasnya terlebih dahulu untuk mengeluarkan sisa air berlebih, dan aplikasikan dengan teknik menepuk untuk hasil riasan yang flawless.

 

Tak hanya digunakan oleh para makeup enthusiast, Beautyblender juga menjadi favorit para Makeup Artist Profesional. Salah satunya ialah Ivanda Cherlin yang hadir dalam peluncuran Beautyblender WAVE ShadeShiftler di Sephora Senayan City, 31 Januari 2020 lalu. Sembari mendemonstrasikan natural makeup look menggunakan produk-produk Beautyblender, Ivanda juga menceritakan hal-hal yang ia suka dari spons keluaran Beautyblender.

 

“Ketika klien menginginkan makeup yang dewy dan flawless, andalan saya ialah Beautyblender di awal dan airbrush gun untuk sentuhan akhir. Tekstur Beautyblender sangat lembut ketika dibasahi dan mampu menciptakan complexion yang hampir menyerupai efek riasan airbrush. Beautyblender juga menghemat waktu pengaplikasian makeup dan pastinya tak menyerap produk-produk makeup yang digunakan,” ujar Ivanda Cherlin.

 

Inovasi terbaru dari brand yang dikembangkan oleh Rea Ann Silva ini sudah tersedia secara eksklusif di website, mobile app, dan outlet Sephora seluruh Indonesia dengan harga Rp 350,000,-.