Beauty

Lip Balm Dengan Bentuk Ikonik Kini Hadir Di Indonesia

by Syafira Dewi Prawita on 04 Jul, 2019
Community Executive

Selain kulit wajah, kesehatan bibir juga perlu menjadi perhatian. Seringnya terpapar bahan kimia dari lipstik, membuat bibir perlu perhatian ekstra. Salah satu cara untuk menjaga kesehatan bibir adalah dengan menjaga kelembapannya dan lip balm adalah produk yang dapat membuat bibirmu tetap lembap sepanjang hari.

Saat ini produk lip balm atau pelembap bibir makin beragam, mulai dari aroma, formula, hingga bentuk yang mempunyai banyak variasi. Salah satu lip balm yang sedang popular di kalangan pecinta make up dan skincare saat ini adalah lip balm dengan bentuk pop ball. Produk ini bahkan menjadi produk ikonik dan paling di minati di Korea. Kini para penggemar lip balm jenis ini tak perlu jauh-jauh ke Korea untuk mendapatkannya, karena Nivea secara resmi telah menghadirkan Nivea Lip Balm Pop Ball ke Indonesia.
Diana Raya selaku Marketing Manager Nivea Skin Care mengatakan, “Nivea Lip Balm Pop Ball diciptakan untuk para perempuan yang membutuhkan produk lip care yang dapat memberikan manfaat lebih dari sekedar melembapkan.”

Nivea Lip Balm Pop Ball menawarkan kelembapan selama 24 jam dan diperkaya dengan aroma buah-buahan tropikal yang menyegarkan. Lip balm berbentuk bola mini ini hadir dengan dua varian aroma yang unik, yaitu Grapefruit & Maracuja serta Pink Watermelon & Pomegranate. Selain itu, lip balm ini juga memiliki formula yang aman serta mineral-oil free sehingga tidak akan terasa lengket dan greasy ketika diaplikasikan.
Diana Raya menambahkan “Mengandung bahan-bahan alami seperti castor oil, minyak bunga matahari, jojoba oil, minyak kelapa, dan juga madu, yang dikenal luas memiliki banyak manfaat bagi bibir diantaranya melembapkan, menutrisi, serta melindungi dari polusi dan radiasi.”

Berbeda dengan peluncuran produk Nivea lainnya, kali ini secara khusus Nivea menggandeng Shopee sebagai e-commerce yang tercatat merupakan destinasi belanja online paling favorite untuk membeli produk kecantikan, agar produk Nivea Lip Balm Pop Ball ini bisa dinikmati oleh lebih banyak konsumen di Indonesia.
“Di Indonesia, tren belanja online semakin berkembang, terutama di kalangan generasi milenial yang selain mendambakan efisiensi juga gemar mencari perbandingan harga dan review dari sesama konsumen. Karena ini, semenjak tahun 2018 lalu, Nivea pun memutuskan untuk menjalin kerja sama dengan salah satu e-commerce favorite masyarakat Indonesia, Shopee.” Ujar Indra Pribadi selaku E-Commerce Manager Nivea Indonesia. Nivea Lip Balm Pop Ball sudah bisa kamu dapatkan secara ekslusif melalui Shopee sejak tanggal 01 Juli 2019.