Beauty

Si Cantik Yang Inspiratif Dan Multitalenta, Maudy Ayunda

by Cynda Adissa Lianita on 31 Jul, 2018
Community Executive

Sumber foto: @maudyayunda
Kamu pasti familiar dengan perempuan berparas cantik yang satu ini. Pemilik nama lengkap Ayunda Faza Maudya atau yang dikenal dengan Maudy Ayunda memiliki banyak prestasi baik di dunia entertainment maupun edukasi. Dibalik parasnya yang lembut ternyata Maudy Ayunda juga merupakan sosok generasi muda yang kritis, edukatif, dan penuh karya. 
Maudy memulai karir di dunia entertaintment sebagai aktris dan membintangi “Untuk Rena” sebagai film pertamanya. Tidak hanya berkarya di dunia akting, perempuan cantik ini juga menggeluti dunia tarik suara, menciptakan lagu sendiri, memiliki beberapa album, dan lagunya juga digunakan sebagai soundtrack film.
Sumber foto: @maudyayunda
Berprestasi di dunia seni ternyata belum cukup untuk seorang Maudy Ayunda. Ia juga juga berprestasi di dunia pendidikan, bahkan Maudy telah menyelesaikan kuliahnya di Oxford University. Maudy tidak hanya menginspirasi, ia dianggap sebagai sosok anak muda yang berprestasi, berani, dan tangguh tapi juga memiliki sisi feminin dan anggun sebagai sosok perempuan yang beranjak dewasa. Hal inilah yang membuat Maudy Ayunda terpilih menjadi The Face of Lux. 
Berbeda saat di panggung, dalam kesehariannya, Maudy cenderung tampil natural tapi tetap percaya diri. Kepribadiannya yang ramah dan smart tentu menjadi daya tarik tersendiri. Ingin tampil cantik natural dan percaya diri seperti Maudy Ayunda? Clozette Crew memiliki 4 tips yang bisa kamu terapkan dalam keseharianmu, Clozetters: 
1. Selalu berpikir positif
Pikiran negatif memang seringkali menghampiri karena tanpa disadari kamu akan selalu memberi ‘nilai’ pada setiap hal yang kamu jumpai. Namun, tidak sulit kok mengubahnya untuk selalu berpikir positif, kamu bisa mulai dengan berpikir dengan hal-hal yang membuatmu bahagia dan selalu mencari sisi baik dari setiap hal yang kamu jumpai. Percayalah akan selalu ada alasan baik dari setiap hal yang dilakukan.
2. Rajin membersihkan diri 
Tampil cantik dan percaya diri bisa kamu mulai dengan membersihkan diri. Mandi menjadi solusi sederhana dan terbaik untuk kamu yang tidak sempat melakukan berbagai macam perawatan. Jangan lupa gunakan LUX Velvet Jasmine yang mengandung Floral Fusion Oil untuk kulit harum dan lembut sepanjang hari. 
3. Gunakan Makeup Senyamannya
Menggunakan makeup akan membuatmu tampil lebih cantik karena makeup mampu mengubah tampilanmu dalam sekejap. Untuk tampilan sehari-hari kamu bisa aplikasikan makeup sederhana untuk menyeimbangkan gaya kasualmu. Beberapa items makeup yang bisa menjadi andalan dalam keseharianmu, yaitu bedak, lipstik, eyeliner, pensil alis, dan blush on.
4. Selalu tersenyum
Jangan lupa untuk selalu tersenyum. Langkah kecil ini bisa membuatmu membawa aura positif untuk orang-orang yang kamu temui. Bahkan, kamu juga bisa membuat orang lain lebih bahagia dan kamu pun akan tampak lebih cantik dan percaya diri dengan tersenyum.

Latest Articles
Kolaborasi Limited Edition untuk Summer yang Penuh Warna
30 Apr, 2024
Cooljapan , Style & beauty