Mamannial

Belajar Bahasa Inggris Lebih Mudah Dan Menyenangkan Untuk Anak

by Viena Rissanty on 09 Mar, 2022
Community Executive

Sumber foto: Clozetter CelliniKamil
Hampir semua orang tua menyatakan pendidikan anak merupakan hal yang utama. Hal ini pun membuat orang tua sangat teliti dalam memilih metode pembelajaran agar anak bisa mendapatkan pendidikan yang terbaik. Mulai dari bayi hingga dewasa banyak sekali metode dan kurikulum pendidikan yang dapat diikuti sesuai dengan keinginan serta karakter anak. Bahasa Inggris merupakan salah satu bahasa yang penting untuk dikuasi anak, sehingga memasukkan anak ke tempat les Basa Inggris menjadi pilihan orang tua.
Dari banyaknya tempat les Bahasa Inggris yang ada, ibu dapat mencoba LEXO LAB. Sistem pembelajaran Bahasa Inggris yang berasal dari Selandia Baru ini diperuntukan anak berusia 6-12 tahun. Sistem pembelajaran berbasis cloud yang inovatif ini akan menampilkan pembicara utama dan para ahli dalam bidangnya. Mereka akan menguraikan fitur-fitur unik yang dimiliki LEXO LAB dan kemampuan belajar yang luar biasa.
LEXO LAB didesain khusus untuk anak-anak belajar berbicara Bahasa Inggris dengan lancar dan akurat. Anak-anak akan difasilitasi aktivitas-aktivitas berbicaradan menggunakan teknologi canggih untuk menganalisis hasil ucapan mereka. Orang tua tidak perlu khawatir akan kesalahan dalam pembelajaran, karena LEXO LAB akan diberikan feedback secara langsung yang korektif setiap kali mereka berbicara. Laporan hasil pembelajaran anak akan diberikan kepada orang tua setiap tiga bulan sekali.
Dalam pembelajaran LEXO LAB akan menampilkan bahasa dalam bentuk potongan-potongan yang mudah dipahami. Sehingga diharapkan terdapat peningkatan keterampilan dengan tes efektivitas selama 3 kali seminggu selama 3 bulan. Menggunakan kurikulum CEFR, LEXO LAB diawali dengan level pre-A1 dan kemudian di akhir program akan membawa anak untuk naik ke level A2.
“Penelitian kami membuktikan bahwa anak-anak telah mengalami peningkatan yang signifikan pada kemampuan berbicaranya hanya dalam waktu singkat menggunakan LEXO LAB. Terlebih lagi, ada peningkatan penting pada pengenalan kosakata anak, tata bahasanya, keterampilan mendengarkan dan membaca juga. Kami memberikan laporan progres anak secara reguler kepada orang tua, dengan informasi yang spesifik mengenai anak mereka. Kami sadar bahwa setiap anak berbeda, dan kami percaya bahwa perjalanan belajarnya juga harus berbeda untuk masing-masing individu”, tutur Dr Maedeh Taddayon, ahli bahasa di Fun Gum.
Jika tertarik, LEXO LAB menyediakan free trail selama lima hari tentunya dengan manfaat yang bisa dirasakan. Apa bila anak ingin meneruskan maka dapat mengikuti paket perbulan seharga Rp65.000,- dan a paket 3 bulan dengan harga IDR 150.000. Metode pembayarannya pun sangat beragam termasuk transfer bank ataupun e-wallet seperti GoPay, LinkAja, dan Dan.

Latest Articles
Kolaborasi Limited Edition untuk Summer yang Penuh Warna
30 Apr, 2024
Cooljapan , Style & beauty