Beauty

Sentuhan Bunga Poppy Dalam KENZO L'elixir

by Cynda Adissa on 25 Jan, 2016
Content Writer

 Image Courtesy of Kenzo
KENZO merupakan perusahaan wewangian yang menciptakan parfum pertama pada tahun 1998. Produk wewangian ini terinspirasi dari alam dan segala hal yang bersifat natural. Bunga poppy pun digunakan sebagai icon KENZO dengan warna merah yang menawan. 
Tahun ini menjadi tahun ke-15 bagi KENZO berkiprah dalam dunia kecantikan. Tagline “The Power of The Flower” melambangkan bahwa Kenzo percaya keharuman bunga-bunga di alam memang ditujukan untuk para perempuan di seluruh dunia. Kenzo pun kembali meluncurkan produk wewangian terbaru “KENZO L’elixir.
Diluncurkan dengan kemasan berwarna merah dan sentuhan gold yang menggambarkan warna hangat pada bunga poppy. KENZO L’elixir ditujukan untuk para wanita (25-30 tahun) yang menjadi pencinta bunga dan KENZO di seluruh dunia.
 Image Courtesy of Kenzo
Brazil dipilih menjadi tempat produksi KENZO L’elixir. Jika dibandingkan dengan parfum sebelumnya, KENZO L’elixir hadir dengan keharuman yang lebih intens, hangat, dan tahan lama. Selain aroma bunga poppy, parfum ini juga terdiri dari campuran pulpy raspberry, bulgarian rose essence, addictive praline, dan bourbon vanilla absolute. 
KENZO L’elixir tersedia dalam 3 kemasan, yaitu 30ml (Rp760.000), 50ml (Rp1.060.000), dan 100ml (Rp1.465.000). Kamu bisa mendapatkan Kenzo L’elixir di SOGO dan counter KENZO di kotamu.

Latest Articles
Kolaborasi Limited Edition untuk Summer yang Penuh Warna
30 Apr, 2024
Cooljapan , Style & beauty